Membuat Gambar Dengan File Xref di Autocad

Menggambar di Autocad kalau kita kurang trik, memori gambar bisa sangat besar apalagi bila anda menggambar bentuk 3D, dengan memori besar akan sangat berpengaruh pada aktivitas saat anda menjalankannya. Ada cara untu k berusaha mempertahankan supaya memori gambar tidak terlalu besar, pertama gunakan sistim “Xref” dan kedua gunakan sistim block, saya akan coba membahas sistim xref dan mungkin untuk para pemula belum mengerti apa itu xref, xref (external references) adalah suatu file yang tersimpan terpisah dari gambar induk, sebagai ilustrasi gambar induk adalah sebuah gambar mobil, yang tentu saja gambar mobil tersebut sangat banyak membutuhkan gambar part atau komponen, seperti ban, pelek, pentil, kaca spion, mesin, radiator dll. Gambar induk akan memakai atau mendatangkan gambar komponen atau part dari file yang terpisah, yaitu file xref dimana lokasi penyimpanannya terpisah dari file induk.
Langkah pertama anda buat dulu gambar partnya/komponen, simpan di file tersendiri atau folder khusus , kita akan coba gambar besi siku
Gambar 1. Gambar besi siku dengan ukuran sembarang
Kemudian gambar lagi seperti ini atau terserah anda gambar apa saja, bisa pula anda manfaatkan gambar anda yang ada.
Gambar 2. Gambar besi UNP dengan ukuran sembarang pula.
Penulis hanya akan menyajikan dua contoh saja gambar dari komponen, sekarang anda buat untuk di gambar induk, klik ikon “Qnew” setelah terbuka pada command prompt ketik “xref” beberapa saat kemudian akan muncul dialog box seperti di bawah ini
Gambar 3. Gambar dialog xref .
Amati dialog tersebut pada pojok kanan atas ada tombol “Attach” di klik tombol tsb, dan akan muncul lagi dialog box seperti di bawah ini, kemudian anda cari dimana lokasi file komponen yang anda simpan.
Gambar 4. Gambar tempat lokasi file referensi berada.
Di klik nama file yang berada di kotak,kotak “file name” harus terisi sesuai yang anda pilih, lanjutkan klik tombol open selanjutnya akan muncul lagi dialog box.
Gambar 5. Dialog box untuk external referensi.
Lakukan klik “OK” seketika itu pula dialog box akan hilang, tapi muncul pada kursor di area gambar Autocad anda sebuah gambar yang anda pilih tadi, silahkan anda letakkan sesuai keinginan anda, setelah gambar tadi diletakkan ulangi dengan cara ketik xref, begitu seterusnya tergantung berapa gambar yang akan anda sisipkan pada gambar induk tadi.
Setelah anda selesai menyisipkan semua gambar komponen, jangan lupa file yang anda buat segera di save sebagai file induk.
DONASI VIA PAYPAL Bantu berikan donasi jika artikelnya dirasa bermanfaat. Donasi akan digunakan untuk memperpanjang domain http://planetcad.blogspot.com/. Terima kasih.
Postingan Lebih Baru Postingan Lebih Baru Postingan Lama Postingan Lama

Postingan lainnya